Monday, April 4, 2016

Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah

Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah - Kali ini Majalah Android akan mengulas artikel Android terbaru berjudul Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah yang dikutip dari Tabloid Pulsa. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah, anda bisa menyimak artikel kami tentang Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah dibawah ini.
Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah



Produsen ponsel dan elektronik yang bermarkas di Taiwan, Asustek Computer, dikabarkan sedang mengembangkan penerus generasi kedua dari seri ZenFone versi murah.

Dilansir dari wantchinatimes, pernyataan ini disampaikan langsung oleh Jerry Shen (CEO Asustek Computer) pada ajang konferensi para investor. Menurut Shen, ZenFone 2 akan menggabungkan umpan balik pelanggan dari model ZenFone pendahulunya yang dirilis pada Januari lalu. Pada ZenFone generasi kedua ini, Asustek melakukan upgrade fitur, desain, spesifikasi kamera, memori, baterai dan antarmuka pengguna.

Shen mengatakan ZenFone 2 kemungkinan akan diperkenalkan segera setelah ajang CCS (Consumer Electronics Show) di Januari 2015.

ZenFone generasi pertama, telah dijual di 11 negara, termasuk Taiwan, Cina, Indonesia, Vietnam, Malaysia dan Thailand. Ponsel ini masih menghadapi kekurangan pasokan di masing-masing pasar karena permintaan yang kuat meskipun kapasitas produksi bulanan 1 juta perangkat, kata Shen. Asustek berencana untuk meluncurkan ZenFone generasi pertama di lebih banyak negara, seperti Amerika Latin dan Brasil - pada bulan Oktober 2014.

Asustek menargetkan menjual 7,5 juta smartphone pada tahun 2014. Shen memperkirakan bahwa ponsel model 4G akan mencapai sekitar 10% dari total penjualan smartphone tahun ini dan sekitar 50% tahun depan

Sekian Berita Android terbaru dari kami mengenai Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah. Harapan kami Semoga artikel Majalah Android yang berjudul Asus Kembangkan ZenFone Generasi Kedua Versi Murah ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Majalah Android untuk mendapatkan Berita Android setiap harinya.